Mau Jadi Apa Setelah Tamat? Teknologi dan Industri, Bisnis dan Manajemen, Seni dan Kerajinan, Pariwisata, Kesenian
Mengapa Harus Memilih Sekolah Yang Tepat???
Memilih sekolah yang tepat adalah penting perannya bagi perkembangan kepribadian, intelektual, sosial, dan karier kita, maka dari itu kita harus menyesuaikan pilihan sekolah yang akan kita masuki sesuai dengan cita-cita yang hendak di capai. Saat ini memang banyak sekolah yang tersebar di berbagai daerah, tapi tidak semua sekolah tergolong sekolah yang baik dan menunjang perkembangan diri kita sebagai remaja.
Sekolah yang baik bagi remaja adalah sekolah yang memperhatikan dengan serius perbedaan dalam perkembangan individu, menunjukkan perhatian yang mendalam terhadap kondisi remaja, dan memfokuskan kegiatan pada perkembangan sosial dan emosional, di samping perkembanganan intelektual setiap peserta didik.
Memilih Sekolah Menurut Jenjang Pendidikan
Berdasarkan jenjang pendidikan, SLTP/SMP merupakan jenjang tertinggi pendidikan dasar di samping TK dan SD. Setelah SMP, jenjang berikutnya adalah SLTA dan Perguruan Tinggi yang merupakan pendidikan menengah tinggi.
Memilih Sekolah Setelah Tamat SMP
Berdasarkan jenis, SLTA terbagi dua, yaitu SMA dan SMK. Sekolah Menengah Atas (SMA) hanya satu jenisnya, sementara Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) terbagi lagi menjadi sembilan kelompok, yaitu sebagai berikut :
- Kelompok Teknologi dan Industri
- Kelompok Bisnis dan Manajemen
- Kelompok Seni dan Kerajinan
- Kelompok Pariwisata
- Kelompok Kesenian
- Kelompok Olahraga
- Kelompok Agama
- Kelompok Kesehatan dan Obat-obatan
- Kelompok Kesejahteraan Masyarakat
Pertimbangan Memilih Sekolah Lanjutan
Pertimbangan Pertama. Setelah lulus SMP, jika anda melanjutkan pendidikan ke SMA, lalu ke Perguruan Tinggi, Mengapa? karena 90% pengetahuan yang diberikan di SMA memang dipersiapkan untuk melanjutkan pendidikan ke Perguruan Tinggi. Setelah lulus dari Perguruan Tinggi barulah bekerja dan mengembangkan karier. Agar jalur ini benar-benar berhasil maka harus dipersiapkan secara sungguh-sungguh segala kondisi seperti nilai hasil belajar (kemampuan), bakat, minat, fisik, serta mental dan sosial ekonomi.
Pertimbangan Kedua. Setelah lulus SMP, anda melanjutkan ke SMK pilihannya berdasarkan bakat dan kemampuan. Kurikulum pendidikan kejuruan yang diterapkan di SMK memang dipersiapkan untuk memasuki dunia kerja. Dari seluruh pengetahuan yang diberikan di SMK 60% diantaranya disampaikan dalam bentuk praktik dan 40% dalam bentuk teori. Oleh karena itu, setelah tamat SMK, anda telah memiliki persiapan untuk bekerja sesuai keterampilan yang diperoleh dari sekolah. Setelah tamat SMK, seseorang juga dapat melanjutkan studi ke Perguruan Tinggi (Kuliah) yang sesuai dengan bidang yang ditekuni.
Pertimbangan Ketiga. Setelah lulus SMP langsung bekerja. Dalam bekerja itulah seseorang belajar sambil mengembangkan karier. Jadi, kalau anda tidak bisa melanjutkan sekolah setelah SMP, anda tidak perlu kecewa karena anda bisa ikut kursus keterampilan yang sesuai dengan minat dan bakat yang anda miliki.
Kesimpulan
Setelah Anda memahami hal-hal tersebut, maka mulailah untuk merencanakan studi lanjutan yang akan ditempuh sesuai dengan apa yang ingin anda capai setelah menempuh pendidikan nantinya. Apakah setelah sekolah anda langsung kerja sesuai bakat atau ingin melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi, itu semua tergantung pada pilihan Anda. Jika ingin langsung kerja tentu anda akan memilih sekolah kejuruan.
Oke sekian uraian tentang Memilih Sekolah Yang tepat sesuai dengan cita-cita semoga ada manfaatnya.
Ingatlah Selalu Semboyan "Tuntutlah Ilmu Sampai Ke Liang Lahat"